Visi Misi dan Logo

Visi dan Misi
  1. Visi:
SMP Negeri 5 Garut Tahun 2020, menjadi sekolah yang Genah (Kondusif), Merenah (Refresentatif), berakhlakul karimah, Handal (Profesional) dalam pelayanan dan Pinunjul (Prima) dalam prestasi.
Visi sekolah di atas disimpulkan dalam sebuah motto: “SHIPS”, yakni Spirit Collegial, Handal dalam pelayanan, Inovatif dan Imtaq, Prima dalam prestasi, Sukses.
  1. Misi SMP Negeri 5 Garut:
Misi Pendidikan SMP Negeri 5 Garut adalah:
  • Mengembangkan dan memacu profesionalisme personal;
  • Mewujudkan tercapainya delapan standar nasional pendidikan dan efisiensi pendidikan;
  • Mewujudkan sekolah sebagai wawasan wiyata mandala yang penuh pesona;
  • Mewujudkan sekolah sebagai pusat peningkatan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan pembinaan budi pekerti;
  • Meningkatkan dan mengembangkan kepekaan terhadap pembaharuan pendidikan;
  • Menjalin dan membina hubungan kemitraan dengan para stakeholder untuk meningkatkan pelayanan pendidikan.
  1. Strategi SMP Negeri 5 Garut
Umum:
  • Meningkatkan fungsi dan peran Kepala Sekolah sebagai administrator, manager, pemimpin dan supervisor;
  • Meningkatkan hubungan kerjasama dan koordinasi dengan sekolah-sekolah yang setingkat;
  • Memantapkan koordinasi interen dan hubungan kerjasama yang harmonis dengan pegawai sekolah;
  • Meningkatkan hubungan kekeluargaan dengan keluarga pegawai;
  • Memantapkan pemahaman struktur organisasi serta tugas pokok dan fungsi yang berhubungan dengan dinas, pengawas, MKS dan lembaga yang terkait lainnya;
  • Memantapkan dan meningkat pelaksanaan 6 K.